Berita Terkini

KPU Manggarai Barat Ajak Pelajar Se-Kota Labuan Bajo Berpartisipasi Dalam Pemilu Dan Pemilihan 2024

Labuan Bajo, manggaraibarat.kpu.go.id – Calon pemilih dan pemilih pemula yang sebagian besarnya adalah para pelajar Sekolah Menengah Atas atau sederajat memiliki peran besar dalam Pemilu dan Pemilihan serentak tahun 2024, salah satu diantaranya adalah dengan turut menyebarluasan informasi publik terkait pemilu dan pemilihan.  Demikian disampaikan Robert V. Din, Ketua KPU Kabupaten Manggarai Barat sekaligus narasumber dalam kegiatan sosialiasi dan pendidikan pemilih kepada calon pemilih dan pemilih pemula se-Kota Labuan Bajo, pada Selasa (15/11/2022) di Aula Green Prundi Labuan Bajo.

“Sebarluaskan informasi tentang pemilu dan pemilihan melalui media sosial masing-masing dan gunakan media sosial secara sehat dan santun” jelasnya

Lebih lanjut Robert menjelaskan, bahwa selain peran tersebut di atas, para pemilih pemula pun dapat menjadi penyelenggara yakni menjadi PPK, PPS, KPPS atau Petugas Pemutakhiran Data Pemilih.

“Namun pastikan untuk pertama-tama teman-teman menjadi pemilih, untuk memastikan apakah teman-teman sudah terdaftar menjadi pemilih atau belum silahkan kunjungi cekdptonline. Jika belum dapat mendaftar secara mandiri melalui aplikasi lindungihakmu atau datangi kantor KPU Kabupaten Manggarai Barat”

Dalam bidang pengawasan, Anggota Bawaslu Manggarai Barat, Eduardus Ndundu, yang juga menjadi narasumber dalam kegiatan yang sama menyampaikan bahwa para sahabat pelajar pun dapat berpartisipasi aktif dalam pengawasan terhadap setiap proses penyelanggaraan pemilu.

“Terdapat tiga mandat yang dilaksanakan Bawaslu, yakni Pencegahan, Pengawasan dan Penindakan, jadi teman-teman dapat secara partisipatif melakukan pengawasan, tujuannya adalah mewujudkan keadilan pemilu” jelasnya.

Kegiatan yang dihadiri puluhan peserta pelajar ini dihadiri oleh para peserta perwakilan enam SMA/Sederejat se-Kota Labuan Bajo yakni SMAN 1 Labuan Bajo, SMKN 1 Labuan Bajo, SMAK St. Ignatius Loyola Labuan Bajo, SMK Stella Maris Labuan Bajo, MAN Labuan Bajo dan Seminari Menengah ST. John Paul II Labuan Bajo.

Hadir pula dalam kegiatan ini adalah Anggota KPU Kabupaten Manggarai Barat, Krispianus Bheda yang juga menjadi moderator diskusi, Plh. Sekretaris Benidiktus Bagung dan staff sekretariat KPU Kabupaten Manggarai Barat. (Humas KPU Manggarai Barat)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 513 kali